Tim Ladies eSport MLBB Indonesia yang lolos ke babak final SEA Games 2023. (YouTube Screenshot) |
Galigo.tv, Phnom Penh - Tim Ladies eSport Mobile Legend Bang-Bang (MLBB) Indonesia berhasil kalahkan Vietnam di babak semifinal SEA Games 2023, Rabu (10/5/2023). Kemenangan tersebut, menjadikan tim Indonesia lolos ke babak final.
Dalam adu kebolehan melawan Vietnam kali ini, timnas Indonesia mengutus tim terbaiknya, Vivian, Fumi Eko, Vival, Chelll, dan Cinnyyy.
Timnas Vietnam pada laga pertama menurunkan Ngoc Be, Tiumah, Miku, Mie, dan Daisy langsung melakukan ban hero Wahman, Fanny, Gloo, Kaja, dan Lesley. Adapun Indonesia melakukan ban hero Joy, Melissa, Estes, Yve, dan Kadita.
Dalam laga seru ini timnas Indonesia tampak mendominasi jalannya permainan sejak early game pada game pertama. Terbukti pada menit ke-7 timnas Indonesia telah unggul 10-1 yang menyisakan tiga base tower Vietnam.
Pada game pertama Indonesia tampil sebagai pemenang, usai menghancurkan base Vietnam dalam tempo singkat 10 menit dengan skor 13-2.
Memasuki laga game kedua, timnas Indonesia kembali mendominasi jalannnya permainan. Tampil hero-hero andalan Timnas Indonesia MLBB, Lancelot, Lapu-lapu, Grock, Beatrik, dan Pharsa.
Keberhasilan mengahancurkan base Vietnam di menit ke-10 menjadikan timnas Indonesia unggul 2-0. Sukses ini menjadi tiket bagi Tim MLBB ladies Indonesia melenggang ke grand final SEA Games 2003.(ktp/gts)